Topics

8 Efek Negatif Begadang bagi Kesehatan Mata dan Solusinya

8 Efek Negatif Begadang bagi Kesehatan Mata dan Solusinya

Renny Fitri
Renny Fitri
-July 15, 2024

Siapa pun pasti pernah merasakan begadang. Ada yang mengerjakan deadline pekerjaannya, bekerja shift di malam hari, atau bahkan memang punya gangguan susah tidur alias insomnia. Sering terjaga di malam hari memang mengganggu jam biologis kita. Tubuh menjadi lemas saat keesokan harinya, tak bersemangat saat bekerja, hingga mengganggu kesehatan mata kita. Akhirnya, semua aktivitas sehari-hari menjadi terganggu. Gaya hidup sehat yang selama ini diidamkan akan sirna karena seringnya mempunyai kebiasaan begadang.


Oleh sebab itu, ada baiknya mulai sekarang hindari kebiasaan begadang demi kesehatan tubuh kita. Utamanya, kesehatan mata yang akan dibahas pada artikel kali ini. Dan inilah berbagai efek negatif begadang bagi kesehatan mata kita, simak di bawah ini.


1. Penglihatan menjadi kurang fokus

Perlu diketahui bahwa sering begadang membuat mata menjadi lelah. Akibatnya penglihatan menjadi kurang fokus. Tentunya kerja mata semakin berat karena jam biologisnya untuk tidur dan ini terjaga. Untuk itu, tetap tidur yang cukup serta menjaga agar mata kita tetap sehat dan fokus.


2. Menyebabkan munculnya kantung mata

Efek begadang juga akan menyebabkan munculnya kantung mata. Waduh, hal ini bisa menjadi momok bahkan bagi kaum hawa karena kantung mata akan mengganggu sekali kecantikan mata kita. Solusinya tidur yang cukup akan membuat kantung mata semakin mengecil tentunya menjaga asupan makanan yang sehat.


3. Munculnya lingkaran hitam pada mata

Selanjutnya efek negatif begadang bagi kesehatan mata adalah munculnya lingkaran hitam pada mata kita. Hal ini membuat penampilan semakin kurang menarik dan tentunya mengganggu sekali. Untuk itu, begadang harus dihindari agar mata kita tetap sehat.


4. Menyebabkan harus pakai kacamata

Dengan begadang setiap saat, tentunya membuat mata semakin kurang sehat. Akibatnya, penglihatan menjadi kabur dan bahkan mengharuskan memakai kacamata. Hal ini akan menambah beban kerja mata karena ukuran lensa kacamata tersebut.


5. Menyebabkan mata lelah

Efek begadang juga akan menyebabkan mata lelah. Mata adalah penunjang kerja serta aktivitas kita sehari-hari. Ada baiknya terapkan gaya hidup sehat dengan menjalankan pola tidur yang cukup agar bangun tidur tetap segar.


6. Mata minus menjadi bertambah

Bagi Anda yang menggunakan kacamata minus waspadalah. Efek keseringan begadang juga akan menyebabkan mata Anda menjadi bertambah minusnya. Keseringan membiarkan mata Anda lelah dan tidak beristirahat menjadikan mata daya kerjanya semakin berat hingga penglihatan pun menjadi terganggu dan mata minus Anda pun menjadi kena getahnya.


7. Menyebabkan mata menjadi bengkak

Sungguh, tidak ada manfaatnya bagi kita jika keseringan begadang. Tak hanya badan yang merasa letih serta semangat bekerja pun menjadi menurun, namun penampilan mata pun akan terlihat kurang enak dipandang mata. Mata Anda akan menjadi bengkak dan tentunya hal ini membutuhkan terapi lanjutan agar mata Anda menjadi normal kembali penampakannya.


8. Menyebabkan mata gatal, kering, dan merah

Begadang juga akan menyebabkan mata Anda gatal, kering, dan merah. Bagaimana tidak, Anda membiarkan mata bekerja serta mengabaikannya untuk tidak diberi haknya beristirahat. Akibat inilah yang nanti akan dirasakan karena mata Anda menjadi tidak bersahabat lagi bagi tubuh kita karena terkena forsiran terus menerus.


Solusi agar tidak begadang lagi, bagaimanakah?

Pastinya Anda akan berpikir untuk menekan kebiasaan buruk begadang setiap hari. Kondisi tubuh terutama bagian mata yang semakin tidak sehat akan menjadikan produktivitas pun menurun dengan sendirinya. Untuk itu, mulai sekarang Anda harus menyusun berbagai solusi agar hidup kembali sehat dan mata Anda pun menjadi sehat kembali kondisinya. Di antaranya dengan mulai berkomitmen untuk hidup lebih teratur, kurangi kebiasaan begadang yang akan menyiksa diri kita dan menjaga agar mata tetap sehat, serta membiasakan diri untuk tidur lebih awal dan mempunyai kuota tidur yang maksimal.


Buatlah suasana kamar Anda dengan nyaman agar waktu tidur menjadi hal yang menyenangkan. Meredupkan lampu saat tidur serta tidur di kasur yang empuk dan spreinya diganti secara berkala. Kondisikan juga kamar tidur Anda selalu bersih serta bebas debu agar pernapasan juga tidak terganggu. Perlu diketahui bahwa meredupkan lampu saat tidur akan memudahkan mata kita terpejam. Hal ini juga akan membantu mata menjadi cepat terlelap.


Anda pun dapat memanfaatkan aromaterapi agar tidur semakin cepat dan lebih nyenyak. Aromaterapi beraroma lavender bisa Anda gunakan untuk membantu tidur lebih lelap dan saat bangun tidur pun semakin segar.


Selain itu, jauhkan gadget yang selalu menjadi teman Anda sehari-hari. Saatnya tidur adalah momen mendisiplinkan diri kita sendiri. Simpan gadget di tempat yang tidak terjangkau oleh tangan kita saat tidur. Hal ini pun akan memudahkan waktu tidur Anda menjadi berkualitas dan lebih maksimal. Tak hanya gadget, jika Anda mempunyai kebiasaan menyetel televisi di kamar tidur, sebaiknya segera dikurangi agar tidak kebablasan saat menonton. Biasanya kebiasaan menonton itu candu ada baiknya diredam demi mengurangi kebiasaan begadang.


Lakukan relaksasi bisa Anda lakukan juga sebelum tidur agar pikiran menjadi tenang dan mata lebih cepat untuk terpejam. Anda pun bisa mengonsumsi susu hangat sebelum tidur untuk menghangatkan tubuh hingga terasa nyaman dan tidur pun semakin lelap. Jangan lupa untuk berolahraga secara teratur karena aktivitas ini akan membantu tidur Anda semakin nyenyak dan saat bangun menjadi segar kembali.


Mulai sekarang tanamkan dalam diri kita untuk lebih menjaga kesehatan mata kita dengan menghindari kebiasaan begadang. Apalagi kita sudah merasakan akibat buruk begadang dan menyebabkan mata serta tubuh kita menjadi tidak sehat. Tetap mawas diri karena modal utama kesehatan mata kita adalah dengan menjaga mata untuk beristirahat sesuai jam biologisnya. Ingat, mata kita adalah jendela untuk melakukan aktivitas serta menuntaskan pekerjaan kita setiap hari.


Tetap sehat dan semangat, guys!



🎁

Refer and Earn!

Invite friends and get a chance to win monthly prize draws!

ℹ️
Guide to truth

Read news with confidence using our guidelines, ensuring you access accurate and reliable information

See our Guidelines
Spot an Issue?
✍️
Disclaimer!

This news report is reproduced from the original source without any modifications by MATA. MATA has solely condensed the news for the purpose of brevity

Comments (1)