Topics

Sering Merasa Paling Pintar? Waspada Gejala Dunning Kruger Effect Mengintai Gen Z

Sering Merasa Paling Pintar? Waspada Gejala Dunning Kruger Effect Mengintai Gen Z

Sionfa
Sionfa
-July 26, 2024

Dunning kruger effect merupakan salah satu gejala dalam psikologi di mana mengartikan tentang kepribadian seseorang, yang selalu merasa dirinya paling pintar dan paling mengetahui hingga menguasai mengenai suatu hal dibandingkan dengan orang lain.


Tak jarang seseorang yang mengalami gejala dunning kruger effect sering dijauhi oleh teman sekitarnya bukan karena minder karena kepintarannya, tetapi karena seorang dunning kruger effect sering merasa dirinya selalu unggul dan paling pintar atau bisa dikatakan sok pintar dari orang lain. 


Gejala dunning kruger effect tidak hanya dialami oleh orang dewasa saja tetapi juga dapat dialami oleh gen z, tak bisa dipungkiri bahwa gen z memang lahir di tengah jaman perkembangan teknologi yang serba canggih dan modern kepribadiannya pun sangat mudah dipengaruhi.


Contohnya kebanyakan gen z saat ini hampir semua memiliki smartphone dan juga akun di beberapa aplikasi media sosialnya. Tak jarang ada beberapa golongan gen z yang berambisi ingin menjadi terkenal atau populer dengan cara mengekpresikan dirinya, melalui penampilan atau dengan kelebihannya dalam suatu bidang tertentu tapi dengan tujuan ingin bersaing atau mengalahkan orang lain hingga ingin mendapatkan pujian saja.


Untuk mengenal lebih dalam tentang gejala dunning kruger effect berikut ini ada beberapa tanda-tanda seseorang terkena gejala dunning kruger effect yang wajib kamu ketahui.


Tanda-tanda Seseorang Mengalami Gejala Dunning Kruger Effect :

1. Sering Merasa Paling Pintar

Setiap orang tentunya sudah memiliki kelebihan dan kekurangannya tersendiri terutama di dalam suatu bidang, kelebihan yang dimiliki oleh orang lain belum tentu kita juga memilikinya begitu juga sebaliknya dengan orang lain belum tentu memiliki kelebihan yang kita punya.


Tidak ada manusia yang sempurna pasti setiap manusia memiliki kelemahan dan kekurangannya tersendiri. Setiap kelebihan yang dimiliki harusnya dikembangkan dengan baik agar bermanfaat bagi diri sendiri ,lingkungan dan juga orang lain. 


Namun orang yang mengidap gejala dunning kruger effect selalu merasa dirinya yang paling pintar sehingga seringkali meragukan kemampuan orang lain, padahal diatas langit masih ada langit.


2. Terlalu Percaya Diri 

Memiliki rasa percaya diri yang kuat memang dapat membuat tampilan kita menjadi terlihat lebih powerfull dan dapat menarik perhatian orang lain, tetapi jangan lupa bahwa orang lain juga pandai dalam menilai seseorang.


Memiliki rasa percaya diri memang dapat membuat tampilan pembawaan diri terlihat tegas dan tenang tetapi akibat dari percaya diri yang berlebihan, dapat membuat diri menjadi terlihat kurang menarik dan dapat membuat orang lain merasa risih karena seperti melihat ada kesombongan dari dalam diri.


3. Tidak Suka Di Kritik 

Bagi orang yang menderita gejala dunning kruger effect masukan,saran dan kritikan dari orang lain menurutnya sama seperti ingin menggurui dirinya, padahal orang lain memberikan saran dan kritikan demi kebaikannya tetapi disalah artikan.


Menurutnya orang yang mengkritiknya tidak menyukai dan bahkan sering dikira bahwa orang lain sedang mencoba ingin mempengaruhinya, karena orang dengan gejala dunning kruger effect selalu merasa bahwa apa yang dilakukannya menurutnya sudah paling benar dan anti dengan kritikan.


4. Tidak Bisa Mengakui Kekurangan Diri

Akibat sering merasa dirinya yang paling unggul dan pintar sendiri orang yang mengalami dunning kruger effect tidak bisa melihat dan mengakui kekurangannya terutama kepada orang lain, dia tidak ingin orang lain mengetahui kelemahan dan kekurangannya karena takut ditertawakan ataupun kelemahannya dimanfaatkan dan di pakai senjata untuk menjatuhkan dirinya.


Maka dari itu dunning kruger effect berusaha menutupi segala kelemahan dan kekurangannya dengan cara menyakinkan dirinya bahwa dirinyalah yang paling unggul dan pintar dari pada orang sekitarnya, sehingga keyakinan tersebutlah yang membangun dirinya terlihat cenderung seperti orang yang sok pintar dan sok hebat.


5. Tidak Suka Melihat Keunggulan Orang Lain 

Selanjutnya akibat sering merasa dirinya yang paling unggul saat melihat orang lain ada yang lebih baik dan unggul darinya maka dia tidak bisa mengakui keunggulan yang dimiliki oleh orang lain, bahkan seseorang dengan gejala dunning kruger effect akan mencoba menyangkalnya bahwa kehebatan dan keunggulan yang dialami oleh orang lain merupakan sebuah kebetulan saja.


Saat melihat orang lain memberikan pujian pada seseorang yang telah berusaha keras dan berhasil mencapai mimpinya, maka seseorang dengan gejala dunning kruger effect tidak menyukainya dan akan merasa kesal dan risih karena menurutnya yang pantas menerima pujian dari orang lain dan kehebatannya diakui oleh orang lain hanyalah dirinya seorang.


Terkesan egois, keras kepala, sok pintar, selalu mengutamakan diri sendiri itulah ciri khas dari gejala dunning kruger effect. Jika beberapa tanda tersebut ada dalam diri kamu atau orang di sekitarmu bisa jadi dia mengindap gejala dunning kruger effect.


Untuk mengatasi gejala dunning kruger effect cobalah untuk belajar menerima kritikan dan lebih terbuka pada orang lain, belajar juga mengakui kekurangan yang dimiliki dan juga belajar mengakui keunggulan yang dimiliki oleh orang lain.

🎁

Refer and Earn!

Invite friends and get a chance to win monthly prize draws!

ℹ️
Guide to truth

Read news with confidence using our guidelines, ensuring you access accurate and reliable information

See our Guidelines
Spot an Issue?
✍️
Disclaimer!

This news report is reproduced from the original source without any modifications by MATA. MATA has solely condensed the news for the purpose of brevity

Comments (0)